Thursday, October 31, 2013



Jawa bali tour 8 hari – 7 malam
Hari ke 1 : Jakarta – semarang
Peserta berkumpul pada pukul 05.00 pagi didepan sekolah Bhineka Tunggal Ika , Jembatan Lima dan selanjutnya rombongan berangkat menuju Semarang via tol cikampek, kemudian mengunjungi Klenteng Sam Poo Kong, lalu check in hotel dan acara bebas.
Hari ke 2 : semarang – probolinggo
Setelah sarapan pagi perjalanan dilanjutkan ke kota Probolinggo, kemudian check in hotel. Bagi anda yang ingin mengikuti optional tour ke Gunung Bromo, dini hari rombongan berangkat dari hotel dengan biaya sendiri dan jangan lupa membawa jaket, sarung tangan dan dikoordinir oleh Tour Leader kami.
Hari ke 3 : probolinggo – bali
Pagi hari sesudah sarapan, perjalanan dilanjutkan ke Pulau Bali via pelabuhan ketapang dan setibanya di Pelabuhan Gilimanuk kita langsung menuju Denpasar untuk check in hotel dan acara bebas.
Hari ke 4 : tanjung benoa tour
Pagi hari sesudah sarapan, kita tour mengunjungi Galuh ( Pabrik Batik Tenun ), Celuk ( Pusat Emas Dan Perak ), Tanjung Benoa Yang Tersedia Fasilitas Wisata Seperti Parasailing, Jetski, Banana Boat, Flying Fish, dan Glass Bottom Boat ( semua tiket permainan atas biaya sendiri ). Di sore hari kita menuju HAWAI untuk transit menuju ke Pantai Kuta ( Pantai Primadona-Nya Pulau Bali ) sambil menunggu sunset, setelah itu kita kembali ke HAWAI kemudian diantar ke Jimbaran ( makan seafood dengan  biaya sendiri ), setelah itu kembali ke hotel dan acara bebas.
Hari ke 5 : bali bedugul tour
Sesudah sarapan, kita check out dari hotel langsung menuju  Bedugul ( Wisata Danau Baratan Yang Sejuk ), lalu makan siang, kemudian perjalanan dilanjutkan ke Alas Kedaton ( Hutan Kera ) dan Tanah Lot ( Pura Diatas Batu Karang ). Selesai acara rombongan dibawa menuju Pelabuhan Gilimanuk untuk menuju Sarangan.
Hari ke 6 : sarangan
Pagi hari, rombongan tiba di Sarangan ( tempat peristirahatan yang sejuk dikaki gunung lawu / dekat madiun ) kemudian check in hotel. Selanjutnya acara bebas ke objek wisata Telaga Pasir Sarangan ( diketinggian sekitar 1287 mdpl ). Anda dapat mengikuti optional tour ke Air Terjun Tawangmangu.
Hari ke 7 : sarangan – Yogyakarta
Pagi sesudah sarapan,rombongan berangkat menuju objek wisata  Candi Borobudur. Selesai acara kita menuju kota Yogyakarta dan mengunjungi Jalan Malioboro, lalu check in hotel dan acara bebas.
Hari ke 8 : Yogyakarta - jakarta   
Setelah makan pagi, rombongan kembali ke Jakarta dengan membawa kenangan yang indah dan manis. Acara tour selesai dan terima kasih.  
Biaya tour sudah termasuk :                          Biaya tour tidak termasuk :
- Tiket Penyebrangan Bali                                                               - Optional Tour
- Tiket Masuk Objek Wisata                                                             - Tips untuk tour leader dan sopir
- Transportasi Bus AC                                                                      - Memilih kamar sendiri
-  Hotel Standar AC (Kecuali Daerah Dingin)                              - Transportasi ke Gunung Bromo
-  Tour leader dari jakarta                                                               

No comments:

Post a Comment